Wacana Kita - Guru adalah orang yang sangat berjasa terhadap hidup kita. Guru-guru kita menjadikan hidup kita terarah, guru kita memberikan harapan baru, pencerahan,  bahwa masa depan masih sangat terbuka lebar untuk meraih kesuksesan, bahwa kita bisa menggantungkan citaa-cita kita setinggi langit dan kita harus meraih cita-cita tersebut. Betapa besar jasa seorang guru kepada kita?! Kita sebagai murid seharusnya melakukan tiga adab ini:
1.      Mendoakannya semoga diberi pahala atas ilmu yang sudah ia ajarkan. Serta diberikan ampunan dosa-dosanya.
3 adab terhadap guru yang mulai memudar.
a.       Guru juga manusia, terkadang tak jarang seorang guru melakukan kesalahan dan mengakibatkan kita sakit hati. Sepatutnya kita maafkan kesalahan mereka sebab saking sayangnya mereka terhadap kita, muridnya.

2.      Mengambil manfaat dari kebaikan guru dan meneladani akhlak mulia yang dilakukannya.
a.       Ada pepatah “guru kencing berdiri, murid kencing berlari”. Mari kita ambil sisi positif dari arti ungkapan diatas, kita seyogyanya melipat gandakan ilmu yang guru kita berikan dengan kita terus belajar dan mempraktikannya dalam kehidupan bermasyarakat.

3.      Menjaga adab berbicara dan diskusi dengannya.
a.       Jangan berkata kasar terhadap guru kita, jangan meremehkan guru kita, jangan menggunjing guru kita, bagaimanapun kita bisa seperti ini adalah berkat kesabaran guru kita dalam mengajari kita.
            Tetapi, di zaman milenial ini, wibawa seorang guru seolah berangsur-angsur merosot. Kenapa bisa demikian?  Karena kemajuan zamanlah, informasi begitu cepatnya bisa diakses dan diketahui oleh siapa saja dan dimana saja, mengakibatkan para peserta didik yang kondisi psikologi labil sedikit banyak meremehkan adanya guru dengan alasan: “saya bisa belajar sendiri dirumah dengan internet”, dan akhirnya menghabiskan waktu disekolah hanya untuk bermain dan bergurau dengan teman-temannya.
            3 adab terhadap guru yang dulu selalu dilaksanakan baik didalam kelas maupun diluar kelas, sekarang mulai memudar. Semoga guru-guru kita mendapat keberkahan dan keselamatan dunia dan akhirat, jasa-jasa mereka tercatat sebagai ibadah. Amin.


Post a Comment

 
Top